Resep Bunny Choco Pancake untuk Menu Sarapan Si Kecil

Administrator Agustus 21, 2024
Pancake coklat bentuk kelinci

Sarapan merupakan aktivitas yang tidak boleh dilewatkan. Karena dengan sarapan, Si Kecil akan mendapatkan energi untuk beraktivitas dan menambah fokus anak. Untuk menu sarapannya pun tidak harus selalu nasi, lho. Tapi yang terpenting memenuhi 2 syarat. Apa saja syarat yang dimaksud? Yang pertama, sarapan dianjurkan dilakukan sebelum pukul 09.00. Syarat kedua, menu sarapan dianjurkan mengandung karbohidrat, protein, mineral, lemak, vitamin, dan air/cairan.

Menu yang bisa dijadikan alternatif sarapan, misalnya sereal ditambah buah dan susu, mie ditambah dengan telur, sayur, dan tempe, ataupun sandwich, dan masih banyak alternatif menu sarapan pengganti nasi.

Jika ingin kreasi menu sarapan lainnya, GroMoms juga bisa membuatkan menu pancake. Bahan untuk membuat pancake bisa dibilang cukup sederhana, seperti tepung, telur, dan gula. Selain itu, pembuatan pancake tergolong tidak membutuhkan waktu yang lama sehingga tidak repot walaupun harus menyiapkan menu ini di waktu sarapan.

Nah GroMoms bisa nih membuat “Bunny Choco Pancake” sebagai menu sarapan Si Kecil. GroMoms bisa sajikan bersamaan dengan segelas susu Morinaga Morigro untuk menambah energi Si Kecil sebelum beraktivitas.

Apa saja bahan yang diperlukan dan bagaimana cara membuatnya? Yuk, simak resepnya berikut ini.

Bahan:

  • 150g tepung terigu protein sedang yang sudah diayak.
  • 500 ml Morinaga Morigro Vanila (15 sendok takar seduh dalam 500 air hangat).
  • 6 butir telur.
  • 6 sdm margarin yang sudah dipanaskan sampai mencair.
  • Garam secukupnya.

Bahan Saus Cokelat:

  • 200g cokelat batang.
  • 100g margarin yang sudah dipanaskan sampai meleleh.
  • 50g gula halus. 

Cara Membuat Saus Cokelat

  • Panaskan cokelat, margarin dan gula sampai meleleh, aduk agar semua bahan tercampur rata, sisihkan.

Cara Membuat Pancake Choco

  • Kocok telur sampai berbusa, kemudian tuangkan MORIGRO VANILA cair ke dalam telur kocok dan tambahkan sedikit garam. Aduk kembali sampai semua bahan tercampur rata. Tambahkan margarin cair dan aduk kembali semua bahan tercampur rata.
  • Panaskan panggangan yang sudah diolesi dengan margarin, gunakan api kecil. Setelah panas, tuangkan adonan pancake dengan ukuran sesuai selera.
  • Balik pancake jika bagian bawahnya sudah matang, kemudian matangkan kembali. Setelah matang angkat pancake dan beri saus coklat.
  • Pancake siap disajikan.

Tertarik untuk mencoba di rumah? GroMoms juga bisa kreasikan dengan toping sesuai selera Si Kecil, ya. Misalnya, sebagai hiasan dan sekaligus bisa dimakan, GroMoms bisa tambahkan potongan stroberi di atas pancake-nya. Jika tidak suka stroberi, di atasnya bisa diberikan toping keju juga. Bahkan kalau tidak terlalu suka cokelat, GroMoms bisa membuatnya tanpa saus cokelat, bisa diganti olesan madu atau cukup dimakan original saja. Intinya sesuaikan dengan selera Si Kecil agar Si Kecil pun semangat saat menyantapnya. 

Sebagai tambahan nutrisinya, GroMoms bisa berikan segelas susu Morinaga Morigro dengan formula GROMAX untuk dukung #AnakLahapGROMAXimal. Nutrisinya lengkap, mengandung minyak ikan, AA, DHA, Omega-3 & Omega-6, 14 Vitamin & 9 Mineral, Tinggi Kalsium & Zat Besi, serta Rendah Gula. Kabar baiknya lagi, Susu Morinaga Morigro sudah bisa dikonsumsi untuk anak usia 1 tahun ke atas. 

Jika ingin mencari kreasi menu sarapan lainnya ataupun kreasi menu camilan sehat untuk Si Kecil, GroMoms bisa klik di sini: Kreasi Resep Morigro . Yuk, berikan asupan yang sehat dan segelas Morinaga Morigro untuk #BantuOptimalkanNutrisiAnak.

Sumber:

https://health.detik.com/anak-dan-remaja/d-3110812/haruskah-anak-anak-selalu-sarapan-nasi-ini-kata-dokter

Informasi Nutrisi
Energi 193 Kalori
Protein 4,1 gram
Serat 0,3 gram
Lemak 12,6 gram
Karbohidrat 15,8 gram
Morigro mendukung program ASI Eksklusif